Sangkep @ MyPHPtutorials

Sangkep dalam bahasa Bali berarti musyawarah, berdiskusi untuk memecahkan sebuah masalah. Di Bali sangkep biasanya diadakan di Balai Banjar atau Desa setiap bulan dan diikuti oleh seluruh krama (warga) Banjar atau Desa. Sangkep @ MyPHPtutorials mengadopsi kegiatan ini ke dalam sebuah aplikasi digital yang memiliki tujuan utama “Mendapatkan solusi dari sebuah masalah dengan cepat dan menyenangkan, tanpa dibatasi oleh tempat dan waktu”.

 

Kenapa Sangkep @ MyPHPtutorials?

Sangkep didesain untuk mendekatkan setiap orang didalamnya untuk saling membantu. Memecahkan masalah bersama “with fun”  tanpa ada batasan waktu dan tempat. Fitur fitur Sangkep:

  1. syntax highlighting,
  2. registrasi yang cepat,
  3. login menggunakan akun facebook, yahoo dan google
  4. sistem skor

Dengan sistem skor setiap anggota bisa menguji dan menunjukkan kemampuannya. Setiap menjawab pertanyaan akan mendapat 1 point, setiap orang suka dengan jawaban Anda mendapat 2 point dan -1 sebaliknya. Setiap awal bulan akan diumumkan anggota dengan point tertinggi pada bulan sebelumnya. Point akan terus bertambah, semakin aktif semakin banyak. Setiap anggota akan memiliki gelar berdasarkan point yang dikumpulkan, sebagai berikut:

  1. sampai dengan 500 = gelar Pemula,
  2. sampai dengan 1000 = gelar Junior,
  3. sampai dengan 2000 = gelar Senior,
  4. 5000 ke atas = gelar Master,
  5. Di atas 10000  = gelar Guru.